Cara Menonaktifkan Notifikasi Komunitas Google Plus
Cara menonaktifkan notifikasi komunitas Google+ atau cara mematikan notifikasi pos terbaru dari komunitas Google Plus secara cepat dan mudah ini saya bagikan khusus bagi pengguna Android. Beberapa komunitas/forum di jejaring sosial Google+ memang secara default notifikasi komunitas nya aktif. Sebagai member komunitas/grup, terkadang jadi kurang nyaman karena adanya notifikasi yang terus menerus masuk ke perangkat seluler kita.
Kita bayangkan saja, jika member forum/komunitas Google+ yang kita ikuti itu ramai, kira-kira mereka akan bergantian membuat pos (thread) baru di komunitas Google+ tidak? Pasti, alhasil tiap beberapa menit sekali HP kita bunyi dan melihat notifikasi itu. Berapa banyak dan sampai kapan? Banyak, sampai notifikasi Google+ di nonaktifkan.
Notifikasi Google Plus di HP Android |
Lalu bagaimana cara mematikan notifikasi fitur pemberitahuan pos terbaru di komunitas Google+? Begini cara menonaktifkan notifikasi komunitas Google plus secara cepat dan mudah menggunakan HP Android.
1. Buka notifikasi komunitas tersebut, setelah itu anda akan di bawa ke halaman komunitas. Selanjutnya, pergi ke halaman utama (beranda) komunitas Google+ tersebut.
Notifikasi di Beranda Komunitas Google Plus |
2. Di halaman utama (beranda) komunitas Google+, anda ketuk saja navigasi setelan yang posisinya ada di pojok kanan atas. Perhatikan gambar di atas! Setelah anda ketuk, maka akan muncul beberapa opsi, silakan pilih Preferensi.
Preferensi Notifikasi Komunitas Google Plus |
3. Di halaman Preferensi tersebut anda akan melihat banyak opsi/pilihan. Silakan geser atau ketuk notifikasi yang sedang aktif menjadi Nonaktif. Lihat gambar di bawah ini.
Setelan Preferensi |
Setelah 3 langkah cara menonaktifkan notifikasi di komunitas Google plus tersebut anda lakukan dengan benar, maka tidak akan ada lagi pesan notifikasi dari komunitas Google plus yang masuk ke HP Android anda.
Apa itu Preferensi?
Preferensi adalah bagian dari hak yang merujuk pada selera, kesukaan, kesenangan, minat dan pilihan alternatif berdasarkan perspektif individu. Secara sederhana preferensi itu ya tentang selera dan pilihan. Selera tiap orang kan selalu berbeda-beda, maka muncul lah konsep Preferensi.
Apakah notifikasi komunitas Google plus bisa di aktifkan kembali?
Tentu, anda bisa menonaktifkan dan mengaktifkan notifikasi tersebut di setelan preferensi komunitas Google+ kapan pun anda mau. Pastikan juga email Gmail anda tidak penuh dengan pesan kiriman notifikasi dari komunitas Google+.
Catatan: Jika kotak pesan Gmail kosong atau tidak ada notifikasi dari komunitas Google plus, kemungkinan pihak Google+ sudah melakukan perubahan sistem demi terciptanya kenyamanan dan pengalaman pengguna yang baik.
Dulu notifikasi dari komunitas Google+ yang di kirim secara otomatis ke alamat email Gmail jumlah nya lumayan banyak, karena member komunitas juga banyak, jadi intensitas notifikasi di inbox Gmail tergolong tinggi.
Apalagi kalau kita dijadikan moderator atau pengelola forum/grup/komunitas yang jumlah member nya banyak, bisa-biasa Gmail kita penuh notifikasi pemberitahuan aktivitas posting dari member komunitas.
Alhamdulillah beres. Makasih Mas tipznya. Sangat membantu
BalasHapusAlhamdulillah ikut seneng bacanya kalau berhasil. Terima kasih untuk feedback positif nya neng Ida. :)
Hapus