Review Fitur Android 7.0 Nougat Terbaru
Android 7.0 Nougat telah resmi dirilis pada Agustus 2016 lalu. Terdapat beberapa peningkatan, perbaikan, maupun fitur baru dalam sistem Google terkini. Fitur yang disediakan di mana salah satunya bisa menjalankan dua atau lebih aplikasi dalam satu waktu, fitur ini bernama mode split-screen. Jadi, ketika sedang membuka aplikasi, kita bisa langsung berpindah ke aplikasi lain tanpa menutup aplikasi sebelumnya.
Fitur tersebut mirip dengan fitur yang ada pada aplikasi Google Chrome, baik dari fungsi maupun tampilan. Pada menu yang sama pula, kita dapat menutup semua aplikasi yang telah dibuka sebelumnya sekaligus dengan sekali tap. Menu Settings ditingkatkan dengan menambah menu hamburger di bagian kiri.
Mekanisme nya hampir sama dengan mekanisme ketika kita menggunakan navigasi dibeberapa aplikasi Google. Selain itu, terdapat informasi penjelasan di setiap bagian menu yang ada di Settings tanpa perlu membuka pilihan menu, sehingga pengguna akan tahu sambungan mana yang terhubung melalui Wi-Fi dan Bluetooth, atau seberapa banyak aplikasi yang berhasil di instal ke ponsel ini.
Android 7 Nougat |
Beberapa Fitur Pada Aplikasi Settings Android 7.0 Nougat
1. Data Saver
Fitur data saver memungkinkan lebih hemat dalam penggunaan data. Data Saver akan menahan beberapa aplikasi agar tidak menggunakan kuota data di belakang layar, yang artinya aplikasi seperti Facebook dan Twitter tidak akan terlalu sering me-refresh sendiri di belakang layar.
Cara mengaktifkan Data Saver pun mudah, cukup buka Settings, pilih menu Data Usage kemudian pilih Data Saver.
2. Doze Mode
Fitur doze mode pada Android 7.0 Nougat ini jauh lebih baik peningkatan nya bila dibandingkan dengan Android Marshmallow, yaitu menjadi Doze Mode 2.0. Mode ini bertujuan agar meningkatkan daya tahan baterai ketika ponsel sedang tidak digunakan maupun ketika sedang dimatikan.
3. Do Not Disturb
Fitur do not disturb merupakan setting yang membantu kita ketika sedang tidak ingin diganggu. Terdapat juga menu pilihan Total Silence, Alarms Only, dan Priority Only agar kita dapat memilih jenis gangguan yang ingin dihindari sementara waktu. Setting ini dapat diatur kapan saja saat pengguna ingin mengaktifkan nya.
4. Direct Reply Notification
Fitur direct reply notification digunakan ketika terdapat pesan masuk, kita tinggal menjawab nya dari pemberitahuan yang masuk di bagian atas layar.
5. Emoji
Emoji pada Android 7.0 Nougat ini pun telah ditambahkan sebanyak 72 emoji baru yang bisa digunakan dalam pesan di Smartphone. Emoji ini membantu pengguna agar lebih ekspresif di media sosial atau ketika berbalas pesan dengan lawan bicara.
Android Nougat ini sudah didukung dengan dua bahasa sekaligus, yakni bahasa primer dan sekunder yang dapat berganti secara mudah.
6. Dan lain-lain
Android Nougat memperkenalkan konsep Seamless Updates, yaitu update Android akan diunduh di belakang layar dan disimpan di bagian sistem yang terpisah. Ketika update berhasil diunduh, sistem terbaru akan otomatis dapat digunakan setelah melakukan restart pada smartphone.
Penutup
Android Nougat dipersiapkan untuk mendukung teknologi VR atau Virtual Reality yang saat ini sedang dikembangkan di beberapa perusahaan IT.
Google sendiri saat ini tengah mengembangkan Platform Google Daydream yang telah rilis November lalu berupa hardware dan software.
Kalau admin mau bagi-bagi android nougat ini, saya daftar paling pertama..! ð
BalasHapusHahahaha nanti nunggu saya dapat rejeki nomplok sekitar 100 juta, sampean orang pertama yang saya kasih Android Nougat. ð
HapusSemakin maju Aja ini pengambang android ya mas nino :D
BalasHapusBetul mbak, Android semakin canggih dan semakin banyak peminat nya. Android sekarang bukan hanya untuk gaya, tapi juga untuk keperluan mengais rejeki. Hehe..
Hapus