Blackberry messenger atau pada umumnya orang menyebut BBM adalah
Apps pengirim pesan instan yang disediakan bagi para pengguna perangkat BlackBerry. Mulai tanggal 23 Oktober 2013 layanan Blackberry messenger secara resmi dapat digunakan lintas platform dengan di rilis nya BBM untuk iOS dan
Android.
Yang perlu anda siapkan untuk mendaftar akun BBM di Android adalah memiliki akun email Gmail valid atau aktif dan anggap saja anda sudah memiliki akun Gmail. Selanjutnya silakan download aplikasi BBM di Play Store menggunakan HP Android yang akan didaftarkan.
 |
Proses Download Apps Android |
Jika sudah ada atau setelah anda melakukan download aplikasi BBM untuk Android di Play Store, buka aplikasi BBM tersebut.
 |
Setelah Proses Installasi APK BBM |
Buka aplikasi BBM agar anda masuk ke halaman
pendaftaran BBM. Isi kolom nama dengan nama anda, di kolom kedua isi dengan alamat email gmail dan di kolom ketiga isi dengan password atau kata sandi baru. Lalu klik
buat akun.
 |
Pendaftaran Akun BBM di Android |
Saran saya untuk anda, buat
kata sandi BBID yang mudah di ingat agar tak menyulitkan saat HP Android anda rusak atau terjadi hal-hal yang tak anda inginkan. Kata sandi BBID ini penting, tapi yang paling penting adalah akun email gmail anda.
Catatan: Jika anda lupa kata sandi BBM, maka anda bisa reset password ke email Gmail yang terdaftar.
Langkah berikutnya, anda akan di arahkan ke halaman
popup setelah melakukan klik
buat akun. Di halaman
popup tersebut anda akan di tanya apakah sudah mengisi alamat email dengan benar. Perhatikan email tersebut, jika anda sudah yakin, pilih
sudah benar.
 |
Konfirmasi Data Email Untuk BBID |
Setelah itu anda akan di arahkan ke halaman produk dan layanan, pilih saja
Ya.
 |
Konfirmasi Langganan Berita dari BBM |
Setelah pilih Ya, anda akan diarahkan ke halaman pengaturan untuk mengatur sinkronisasi kontak HP dengan BBM atau melakukan konfigurasi kontak ponsel/HP ke BBM guna memudahkan anda menambahkan teman ke akun BBM melalui pesan singkat yang anda kirimkan. Anda bisa memilih lompati atau
Ok.
 |
Saran Untuk Menambahkan Teman BBM |
Setelah selesai, anda akan diarahkan menuju ke halaman kontak dan anda bisa mengundang teman-teman anda langsung melalui pesan singkat (SMS) atau anda juga dapat melewatinya dengan cara klik
lanjutkan.
 |
Daftar Kontak di HP Android |
Setelah anda memilih lanjutkan, maka anda akan menuju ke halaman
personalisasi profil. Pada halaman
personalisasi profil ini, anda bisa menambahkan foto dari galeri foto atau bisa juga memilih memotret secara langsung.
 |
Personalisasi Foto di BBM |
Hasilnya akan seperti ini pada saat saya memilih tambah foto BBM dari galeri di HP Android.
 |
Penyimpanan DP Di BBM |
Anda mengaturnya sedemikian rupa sesuai keinginan, setelah itu pilih
Simpan. Jika sudah anda simpan, maka tampilan nya akan seperti ini.
gampang juga maksih ka
BalasHapusOke, sama-sama Naila.
Hapus